FOKUSMEDIANEWS.COM, KAB SUKABUMI – Musibah kebakaran kembali terjadi. Satu unit rumah panggung di Kampung Cikember RT.002 /RW.001 Desa Cisitu, Kecamatan Nyalindung, Kabupaten Sukabumi, ludes terbakar pada Rabu (29/1/2025), sekira pukul 07.30 WIB. Kebakaran rumah yang dihuni 1 kepala keluarga dengan 4 jiwa tersebut sempat membuat panik warga setempat.
Dalam peristiwa itu tidak ada korban jiwa, saat kejadian rumah dalam keadaan kosong ditinggal seluruh penghuni.
Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan ( P2BK ) Nyalindung, A. Ahmad, dalam laporannya menyampaikan, penyebab kejadian diduga adanya konsleting listrik.
“Dugaan sementara adanya konsleting listrik di rumah tersebut. Alhamdulilah tidak ada korban jiwa, tetapi seluruh isi rumah habis terbakar. Berkat bantuan warga api bisa dipadamkan denga alat seadanya,” terang Ahmad.
P2BK Nyalindung berkoordinasi bersama forkopimcam, Pemdes Cisitu dan relawan guna assessment ke lokasi kejadian.
Kapolsek Nyalindung, Akp Joko Susanto Supono, S. Kom, saat dihubungi media menuturkan, usai kejadian unsur Forkopimcam yang di wakili Babinsa dan Bhabinmas serta kepala Desa Cisitu mendatangi tempat kejadian dan memberikan bantuan berupa paket sembako kepada keluarga korban..
“Ya tadi pagi ada peristiwa kebakaran. Kami memberikan bantuan berupa paket sembako, ” tutur Akp Joko Susanto. (**/J2ng)